Bisnis bersama Sesama Mahasiswa Bisa Jadi Pilihan Terbaik? Baca Dulu Tipsnya Disini

  • FloralHome
  • Jan 12, 2023
Bisnis Mahasiswa

Setiap orang yang berbisnis tentunya ingin bisnis yang dijalani menghasilkan keuntungan, termasuk para mahasiswa yang sedang menjalani masa kuliah untuk mengejar gelar. Tetapi terkadang untuk memulainya saja mahasiswa dihadapi oleh banyak keterbatasan karena memang tidak bisa menanggung biaya untuk buka usaha sendirian. Tetapi ada solusi lainnya yang bisa menjadi jalan keluar yaitu buka bisnis bersama sesama mahasiswa sekolah bisnis manajemen atau dari jurusan lain, sehingga tidak perlu lagi menanggung biaya sendiri, karena bisa patungan modal. Tetapi sebelum memutuskan mengajak teman untuk berbisnis, tentunya harus direncanakan dulu dengan matang. Berikut ini ada tips bisnis dengan sesama mahasiswa sehingga menjadi pilihan terbaik untuk keduanya.

Pikirkan hal terburuk dan cari solusinya

Dengan bekerjasama bersama teman mahasiswa, maka bisa dikatakan dalam bisnis terdapat dua pemimpin yang harus bisa satu visi dan solid dalam menjalankan bisnis. Tetapi jika seiring berjalannya waktu ada salah satu pemimpin yang sudah berbeda visi, maka harus memikirkan hal terburuk dan dicarikan solusinya bersama. Jadi, ada baiknya untuk membuat kesepakatan bersama dalam bentuk perjanjian, sehingga bisa menjadi acuan ketika terjadi masalah atau perbedaan pendapat.

Ketahui prinsip partner

Setiap orang tentu memiliki prinsip yang berbeda, jadi ada baiknya untuk mengetahui prinsip satu sama lainnya. Keterbukaan dalam hal prinsip tentunya akan menghasilkan kesepakatan atau perjanjian yang sesuai dalam menjalankan bisnis bersama. Jika dalam hal prinsip tidak ada titik temu, maka sebaiknya urungkan niat untuk buka usaha bersama, karena ada kemungkinan terjadinya banyak hambatan dalam usaha.

Diskusikan apa yang diharapkan dari partner

Dengan adanya 2 pemimpin bisnis, tentunya harus bisa membagi tugas atau pekerjaan, sehingga bisa mempercepat laju bisnis. Ada baiknya juga untuk mendiskusikan bersama apa yang diharapkan dari kedua pemimpin agar bisa saling memenuhi ekspektasi satu dengan lainnya. Dengan terbukanya ekspektasi, maka bisa meminimalisir terjadinya konflik di dalam internal bisnis.

Biasanya mahasiswa yang merintis usaha akan memilih kuliah di universitas yang ada jurusan manajemen bisnis seperti Universitas Prasetiya Mulya. Selain manajemen bisnis tentunya masih ada beragam jurusan lainnya yang bisa dipertimbangkan untuk dipilih sesuai dengan bakat yang dimiliki sejak lama.

Related Post :