Momen Kehamilan Menarik Bagi Mamah Muda

  • FloralHome
  • May 23, 2021
Momen Kehamilan Menarik Bagi Mamah Muda

Proses kehamilan selalu menghadirkan momen-momen menarik untuk seorang perempuan. Benar, kehamilan memang menjadi sebuah fase yang sangat luar biasa karena di sana, yaitu di dalam rahim, ada segumpal calon manusia baru. Nah, untuk soal kehamilan, banyak aktris dan penyanyi seperti Shireen Sungkar juga punya banyak momen menarik.

Momen selama kehamilan juga dituangkan dalam buku yang berjudul “Cerita Kehamilan Shireen Sungkar” yang di tulis dan disusun oleh Sofie Beatrix. Buku tersebut juga berisi tentang 10 hal istimewa yang dirasakan kepada ibu hamil, sehingga wajar sekali jika ibu-ibu hamil mencintai masa-masa tersebut. Berikut ini ulasan secara lengkapnya:

1. Adanya Dua Garis yang Mendebarkan

Banyak orang yang belum tahu bahwa ada Garis yang bisa bikin jantung berdebar tidak karuan? Pastinya untuk pasangan yang sangat menantikan kehadiran malaikat kecil, garis yang mendebarkan yaitu dua garis di testpack ataupun alat pengetes kehamilan. Jika pada alat tersebut muncul dua garis di testpack maka, itu artinya selamat kamu bakal punya momongan atau sedang hamil.

Jika memang kehamilan sedang kamu tunggu-tunggu, maka tidak jarang pasangan suami istri menyiapkan testpack sejak jauh hari. Lalu di suatu pagi, sang istri pergi ke kamar kecil, untuk menampung urinenya, lalu kemudian merendam testpacknya kedalam urine. Jika yang muncul dua garis, tentu nantinya bakal kegirangan. Pada momen indah ini tentu akan diingat sepanjang masa, bahkan jika kelak anak-anak sudah dewasa.

2. Gerakan di Perut yang Bikin Geli

Nantinya ketika usia kehamilan bertambah, umumnya di Minggu ke 16, ada sedikit gerakan-gerakan di dalam perut yang bisa dirasakan ibu hamil. Kemudian ketika gerakan si kecil di dalam rahim sudah terasa hal itu akan membuat ibu semakin rajin mengusap-usap perutnya, mencoba melakukan interaksi dengan si kecil. Dengan sentuhan ini bisa menjadi stimulasi positif untuk perkembangan janin. Rabaan demi rabaan yang kamu berikan dapat membuat ketenangan bagi si janin.

Namun jangan khawatir jika di usia 16 pekan belum juga terasa gerakan janin kamu. Karena ada juga yang baru merasakan gerakan ini di usia kehamilan Minggu ke 20. Hal ini bergantung dari sensitivitas ibu dan aktivitas janin.

3. Mendengar Denyut Jantung si Kecil

Bukan hanya memasuki Minggu ke 16 saja namun pada usia kehamilan 12 pekan, maka hal yang tidak terlewatkan saat kamu berkunjung ke dokter kandungan ataupun bidan ialah pemeriksaan denyut jantung janin. Dengan menggunakan ultrasonografi doppler, sehingga denyut jantung janin dapat terdengar. Suara denyut jantung tersebut pasti semakin meyakinkan kamu bahwa benar saat ini ada mahkluk kecil di rahim kamu. Bisa jadi suara tersebut merupakan suara terindah yang pernah kamu dengar.

4. Menunggu Pemeriksaan USG

Kemudian Ibu-ibu hamil juga biasanya sangat menunggu pemeriksaan USG saat berkunjung ke dokter kandungan. Karena dengan pemeriksaan tersebut, kedua pasangan juga bisa melihat si janin yang tengah ada di rahim. Ditambah lagi saat foto USG dicetak, para ibu dan ayah juga akan mengumpulkannya dan kelak akan memperlihatkan foto tersebut kepada anak ketika sudah besar.

Untuk mendukung kehamilan para calon ibu juga bisa melengkapi dengan mengonsumsi susu formula dan juga makanan dan minuman yang seimbang, susu kehamilan yang kamu gunakan adalah salah satunya susu Prenagen mommy untuk kandungan berapa bulan, dan juga ada tipe-tipe usia kehamilannya.

Related Post :